Rihlah Iqtishadiyyah Tingkatkan Kualitas Alumni Pondok Pesantren

  • Monday, 22 May 2023
  • 262 views
Rihlah Iqtishadiyyah Tingkatkan Kualitas Alumni Pondok Pesantren

Rihlah Iqtishadiyyah Tarbawiyah atau Economic and Education Tour kelas 6 KMI Pondok Pesantren Raudhatus Salaam diadakan pada hari Selasa (16/5/2023) dengan tujuan usaha roti milik ustadz Mahreta Adi Kuncoro, yang juga sebagai pengajar di Pondok Pesantren Raudhatus Salaam.

Economic and Education Tour ini bertujuan untuk mengajarkan ilmu kewirausahaan agar nantinya santri setelah lulus dari pondok bisa hidup berdikari, serta menanamkan pada diri santri untuk jangan takut hidup karena sumber rezeki yang halal itu sangat banyak.

Didampingi ustadz dan ustadzah pembukaan Rihlah Iqtishadiyyah Tarbawiyah dilaksanakan pada pukul 07.30 WIB.Kemudian dilanjutkan dengan keberangkatan santri kelas 6 SMA ke tempat tujuan yaitu unit usaha PrimRose Bakery.

Dengan berbagai pengalaman dari pemilik usaha PrimRose Bakery ini, mengenai tips meraih suatu kesuksesan yang juga diimbangi dengan selalu beribadah sebagai seorang muslim serta belajar cara bisnis dan kewirausahaan. Diharapkan nantinya santri kelas 6 SMA Pondok Pesantren Raudhatus Salaam dapat hidup berdikari untuk masa depannya kelak.

Kunjungan diakhiri dengan penyerahan cinderamata dan sesi foto bersama.

Penulis : Azka Mutiara

Editor : Fidaul Husna Awalia